BLOG

imageBegini Cara Pintar Lihat Potensi Rumah Citra Maja Raya

Begini Cara Pintar Lihat Potensi Rumah Citra Maja Raya

Citra-maja-raya.id, Lebak Rumah bukan hanya sebuah tempat tinggal, tetapi juga bisa dijadikan sebuah aset investasi. Tak bisa dipungkiri, bisnis properti merupakan bisnis yang paling menguntungkan. hal ini dikarenakan nilai yang terus meningkat setiap tahunnya dan juga calon konsumen yang menjanjikan mengingat banyaknya penduduk di Indonesia.

Tak ayal, bisnis jual, beli, dan sewa rumah kini tengah jadi tren di tanah air. Kendati demikian, menjalankan bisnis properti tidak semudah teori. Harga yang tinggi tentu menjadi kendala utama dalam menjalankan bisnis ini. Tak hanya itu, jika salah memilih apartemen bukannya untung yang didapat justru kerugian yang dirasakan.

Menjalankan bisnis properti memerlukan kesiapan yang matang. Anda harus jeli untuk melihat potensi yang dimiliki oleh tempat tinggal. Ada beberapa tolak ukur yang bisa menjadi acuan Anda dalam menentukan potensi yang dimiliki sebuah rumah. Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

1. Adanya Pembangunan Infrastruktur

Meski yang Anda beli masih berada di kawasan sepi pengunjung, tetapi lihat apakah ada pembangunan infrastruktur di dalamnya? Jika ya, berarti kawasan perumahan tersebut memiliki potensi karena berada di kawasan yang sedang berkembang.

Tak bisa dipungkiri, infrastruktur menjadi salah satu faktor pendukung dalam meningkatkan nilai investasi. Perumahan yang berada di kawasan yang lengkap fasilitas umumnya, pasti lebih bernilai bila dibandingkan di tempat yang sepi pengunjung.

2. Berada di Pusat Ekonomi

Sebuah rumah akan semakin bernilai jika berada di pusat ekonomi. Contoh nyatanya yakni perumahan yang berada di jakarta pasti lebih mahal bila dibandingkan dengan yang ada di daerah penyanggah seperti Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi.

Oleh karena itu, jika Anda hendak membeli sebuah rumah, coba tentukan terlebih dahulu lokasinya.

3. Aksesibilitas yang Baik

Potensi nilai sebuah properti akan jauh lebih tinggi jika memiliki aksesibilitas yang baik. Akses yang baik dapat memudahkan penghuni dalam melakukan perjalanan.

Jika rumah Anda memiliki aksesibilitas yang baik, seperti dekat dengan pintu tol, dekat transportasi umum, serta memiliki kontur jalan yang mudah di lalui, bisa dipastikan potensi nilai rumah yang Anda miliki tinggi.

Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk melihat potensi yang dimiliki rumah. Ketiga potensi tersebut dapat Anda temukan di Citra Maja Raya. Perumahan yang terletak di Lebak, Banten ini memiliki aksesibilitas yang baik, serta berada dekat dengan pusat ekonomi.

Selain itu, keseriusan pemerintah dalam membentuk Kota Baru di kawasan Maja menjadikan kawasan ini berpotensi menjadi daerah sunrise di masa depan.

Tertarik untuk memiliki unit di Citra Maja Raya? Anda bisa langsung menghubungi Prime360.id sekarang juga! (MDA)

 

imgWAchatYuk wa
up